Dalam rangka mengembangkan ketrampilan mengemudi operator sekaligus mempersiapkan trainer site untuk dapat mendampingi para operator di lapangan ke depannya, PT Unggul Nusantara bagian dari Bara Indah Sinergi Group melaksanakan Pelatihan DT Quester di lapangan yang di dampingi oleh Bapak Aldryn Hamdan salah satu trainer dari PT UT. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 19 – 23 Februari 2024. Sebanyak 20 orang operator dan 3 orang trainer mengikuti kegiatan ini.