TC LHL – Peran Trainer Dalam Commissioning Alat Berat

Dalam rangka menyiapkan unit operational di PT Lautan Hutan Lestari, Kontraktor diwajibkan mempersiapkan unitnya untuk dilakukan commissioning.

Commisioning sendiri dilakukan secara bertahap dari Tim Operation yang dalam hal ini di bantu tim Trainer, Tim HSE terkait dengan kelengkapan alat-alat keselamatan kerja dan juga Tim Plant terkait dengan kesesuaian alat dari kontraktor.

Dengan dilakukannya commissioning tersebut, diharapkan, semua unit yang beroperasi di PT LHL telah memenuhi standar operational perusahaan dan siap mendukung pemenuhan target produksi perusahaan.

Untuk semua operator dari pihak kontraktor, PT LHL akan memberikan SIMPER sebagai kartu ijin untuk mengoperasikan peralatan di lokasi pertambangan PT LHL.

Setiap 1 Tahun sekali, operator wajib melakukan refresh pengoperasian bagi secara teori maupun secara praktek.