Pengetesan SIMPER Bagi Pengemudi Kendaraan Kecil (LV)
Mengemudi di lingkungan tambang harus sesuai dengan aturan perusahaan salah satunya adalah sebelum Karyawan diberikan SIMPER mereka wajib untuk mengikuti pengetesan secara tertulis maupun praktek di lapangan. Didampingi oleh trainer yang bersertifikasi, karyawan yang akan diberikan akses mengemudi di lingkungan tambang juga diberikan pengetahuan dasar terkait lokasi yang akan di lalui serta proses mekanikal pada saat mengendarai kendaraan kecil (LV). Trainer bertanggung jawab untuk memastikan karyawan mempunyai ketrampilan mengemudi yang handal dalam berbagai situasi dan kondisi. Trainer juga wajib melakukan evaluasi secara berkala dalam bentuk refresh pengoperasian bagi karyawan yang sudah mempunyai SIMPER LV.
Pengetesan SIMPER untuk pengoperasian Mini Bus
Karyawan kontraktor dalam mengoperasikan kendaraan wajib mengikuti seluruh aturan yang berlaku di Bara Indah Sinergi Group. Trainer akan melakukan tes praktek dan test teori bagi seluruh karyawan kontraktor yang akan memasuki area operasional perusahaan. Persyaratan dasar berupa SIM B2 wajib dimiliki oleh karyawan kontraktor sebelum memulai pekerjaan. Selain itu HSE juga akan melakukan orientasi dari sistem keselamatan kerja sehingga pada saat karyawan kontraktor memasuki area pertambangan, mereka sudah memahami seluruh aturan yang berlaku.